Assalamualaikum Wr. Wb.

“mediaislamnet dot com” adalah situs resmi Media Islam Net (MIN)

Media Islam Net adalah rumah produksi yang menghasilkan program-program radio dan televisi dengan visi dan misi dakwah Islam.
Diharapkan situs ini bisa ikut mewarnai kehidupan masyarakat dengan Islam melalui opini dan solusi-solusi Islami yang disampaikan dalam berbagai bentuknya: tulisan, audio, audio visual, dan kopi darat yang dilakukan oleh Media Islam Net baik sebagai sebuah rumah produksi Islami maupun oleh para kru dan narasumber Media Islam Net sebagai pribadi seorang da’i.
Situs ini membawahi situs-situs khusus milik program-program yang diproduksi oleh MIN, seperti www.klikvoi.com dan www.secangkirtehmanis.com, juga membuat link dengan situs-situs yang searah perjuangan untuk membentuk opini dan memberi solusi yang Islami kepada masyarakat. Selain itu Anda juga bisa menikmati fasilitas Radio Streaming kami yang insya Alloh akan disiarkan secara live sekali setiap minggunya.
Kepada Allah kami mohon petunjuk agar tetap lurus,  kami mohon ketetapan hati agar tetap ikhlas, dan kami mohon kemudahan agar terwujud segala harapan.[]

2 Comments

  1. assalamualaikum wr.wb.
    acara anda bagus sekali.saya suka dengan solusi2 anda.tetaplah maju dan diisi oleh narasumber yang berprestasi.
    terimakasih

    ‘alaikumussalam wr wb
    Terima kasih atas apresiasinya. Juga dukungan dan semangatnya serta doanya. Jzklh.

    Redaksi MIN

  2. Assalammualaikum…………..
    Sebenarnya acara ini sudah bagus,tapi akan lebih bagus lagi jika waktu acara ini di tambah lagi.Karena pasti banyak audien yang ingin bertanya.Sehingga pertanyaan yang ada pada diri audien itu memiliki kesempatan untuk terjawab.
    Terima kasih.
    Wassalamualaikum…………..

Comments are closed.