Lagu: Waqaf Pertama, Waqaf Umar bin Khaththab | Lirik: Umar Abdullah | Lagu/ Musik: Dedy Arif
Usai tahan Quraisy di selatan dengan Perjanjian Hudaybiyah
Pasukan Islam bersiap hadapi Yahudi Khaybar di Utara
Berangkat di bulan Muharram tahun ketujuh Hijriyah
Dipimpin langsung Rasulullah, Ali diserahi bendera
Benteng demi benteng ditaklukkan
Khaybar pun jadi bagian Negara Islam
Shafiyah putri Yahudi masuk Islam dan diperistri Nabi
Ladang gandum dan kebun Kurma Khaybar pun dibagi
Al-Katibah untuk faqir miskin, anak yatim, dan Negara
dikerjakan Yahudi dengan aqad musaaqaah untuk dipelihara
Lembah Asy-Syiqq dan Nathah dibagi seribu delapan ratus bagian
Untuk yang ikut Perang Hudaybiyah dan Khaibar sebagai pasukan
Di Lembah asy-Syiqq Umar bin Khaththab mendapat jatah
Sebuah harta yang begitu berharga baginya
Bertanya dia ke Nabinya, apa yang harus dia perbuat dengan tanahnya
Rasulullah bersabda, ”Waqafkan pokoknya dan sedekahkan manfaatnya.”
Umar pun menjadikan tanahnya sebagai waqaf
Pokoknya tidak dijual, tidak diwariskan, dan tidak dihibahkan
Sedang manfaatnya disedekahkan untuk fakir miskin,budak,dan perang fi sabilillah
juga untuk kerabat, tamu, teman yang tak kaya, dan yang mengurus tanahnya
REFF:
WAQAF PERTAMA, WAQAF ’UMAR BIN KHATHTHAB
WAQAFKAN HARTANYA YANG BEGITU BERHARGA
TAHAN POKOKNYA, SEDEKAHKAN MANFAATNYA
DELAPAN PULUH SAHABAT DI MADINAH MENGIKUTI JEJAKNYA
WAQAF ADALAH SEDEKAH JARIYAH
MENGALIR PAHALA WALAU PEMILIKNYA MENINGGAL DUNIA
INFAQKAN HARTA YANG SANGAT DISAYANGINYA
KEBAIKAN UNTUKNYA, SOLUSI KRISIS YANG MENIMPA KAUMNYA
DOWNLOAD lagu di SINI